NOVAYANTI.COM – Penyebab Badan Terlihat Kurus Yang Jarang DiketahuiTentu semua orang termasuk Anda pasti sangat menginginkan berat badan yang ideal bukan? apakah Anda tahu jika Anda sudah tergolong memiliki badan ideal, atau masih belum mencukupi jika dibilang ideal? Memiliki badan yang kurus bisa dibilang tidak enak.
Badan kurus dapat mempengaruhi pribadi menjadi kurang percaya diri, sehingga apabila ingin pergi ke suatu tempat – selalu saja berpikiran bahwa penampilan diri selalu terlihat kurang menarik. Apakah Anda adalah termasuk yang seperti itu?
Perlu Anda ketahui bahwa badan kurus pastilah ada penyebabnya, dan jika Anda belum mengetahui mengapa badan Anda terlihat kurus. Coba luangkan waktu sejenak untuk membaca 7 penyebab kenapa badan Anda terlihat kurus berikut dibawah ini.
Penyebab Badan Kurus
Kurang Mengkonsumsi Makanan Bergizi
Asupan gizi yang kurang adalah salah satu faktor utama penyebab badan kurus. Seperti halnya pola makan yang tidak teratur, jarang mengkonsumsi makanan 4 sehat 5 sempurna seperti sayuran, buah-buahan, daging/ikan, telur, susu, dan malahan mengkonsumsi makanan yang kurang sehat.
Kurang Meminum Air Putih
Pernah dengar bahwa tubuh kita 70 persennya adalah air? iya, itu memang benar! air mendominasi tubuh sebanyak 70 persen. Maka dari itu, kurang meminum air putih sebanyak 2 liter perhari dapat menyebabkan badan menjadi kurus. Perlu juga Anda ketahui bahwa tubuh memerlukan air sebanyak itu dalam sehari agar dapat melancarkan pencernaan tubuh bagian dalam. Lalu, Seberapa seringkah Anda minum air?
Memiliki Beban Mental/ Stres
Seperti memiliki banyak pikiran, entah itu karena pekerjaan yang menumpuk atau faktor lain. Hal itu memang banyak terjadi pada seseorang, tetapi jika pikiran tersebut secara terus menerus menjadi beban, lama kelamaan akan berakibat pada stres. Nah, stres inilah yang menyebabkan berat badan menjadi turun drastis.
Kurang Memiliki Jam Istirahat
Mengimbangi aktifitas harian dengan beristirahat merupakan pola hidup yang sehat. Namun, apabila tidak disinkronkan, seperti lebih banyak memiliki jam kerja lembur atau begadang. Hal ini dapat menyita jam tidur yang dapat menyebabkan badan akan menjadi kurus karena kesehatan tubuh terganggu.
Mengkonsumsi Minuman Beralkohol
Terlalu banyak mengkonsumsi minuman yang beralkohol dapat merusak lambung. Karena lambung yang terisi penuh dengan gas dari minuman alkohol – akan membuat nafsu makan menjadi berkurang. Oleh karena itu, jika nafsu makan berkurang tentu hal ini akan membuat badan menjadi kurus.
Kurang Berolahraga
Manfaat dari berolahraga sangat banyak sekali, tetapi banyak yang meninggalkan aktifitas ini karena menganggapnya sepele. Jika Anda adalah orang yang banyak makan tetapi tetap saja memiliki badan kurus, maka inilah penyebabnya!. Tidak mengimbangi pola makan teratur dengan berolahraga akan membuat badan selalu terlihat kurus. Karena kalori serta lemak yang berada pada tubuh akan terus tertimbun, tidak diserap baik oleh tubuh. Hal ini malah menyebabkan perut menjadi membuncit.
Faktor Genetika
Dan yang terakhir. Hal ini banyak dibicarakan oleh para ilmuwan maupun penelitian, apakah faktor genetika juga termasuk dapat menjadi penentu badan kurus. Tetapi percayalah, bahwa Gen dari orang tua mereka akan mempengaruhi postur tubuh seseorang. Oleh karena itu, penyebab badan kurus adalah karena faktor genetika. Namun, tidak menutup kemungkinan juga bahwa Anda dapat melebihi postur tubuh dari kedua orang tua Anda karena Anda lebih memiliki gaya hidup sehat daripada mereka.
Itulah Penyebab Badan Terlihat Kurus Yang Jarang Diketahui yang umumnya terjadi pada seseorang. Dan terlebih lagi jika penyebab tersebut Anda yang alami. Mulai dari sekarang Anda dapat menghindari beberapa hal seperti yang telah saya sebutkan diatas. Cobalah agar Anda memiliki pola hidup yang sehat. Karena dengan begitu, badan Anda yang tadinya terlihat kurus dapat Anda ‘sulap’ menjadi lebih ‘ideal’.