vagina wanita

Rumah tangga yang harmonis merupakan dambaan bagi pasangan yang sudah menikah. Salah satu faktor yang berpengaruh pada keharmonisan rumah tangga yaitu menjaga kesehatan organ intim. Bagi seorang wanita menjaga kebersihan dan kerapatan daerah kewanitaan merupakan sebuah kewajiban. Untuk itulah dibutuhkan cara menjaga daerah kewanitaan agar tetap rapat yang bisa dipraktekkan secara mudah oleh para bunda dimana saja.

Tak bisa dipungkiri bagi wanita yang sudah menikah pasti akan mengalami masalah organ intim yang mengendur. Dimana masalah pada organ intim tersebut bisa disebabkan oleh kondisi medis, melahirkan dan usia. Tetapi faktor usia dan persalinan memang tidak bisa terhindarkan bagi setiap wanita.

gambar vagina wanita

Jika masalah organ intim yang kendur ini tidak segera diatasi maka bisa mengancam keharmonisan rumah tangga. Namun tak perlu khawatir sebab terdapat berbagai cara menjaga daerah kewanitaan agar tetap rapat. Berikut akan dijelaskan beberapa cara merapatkan daerah kewanitaan tersebut.

  1. Rutin Berolahraga

    Cara menjaga daerah kewanitaan agar tetap rapat yang pertama yaitu dengan rutin berolahraga. Dimana olahraga tidak hanya bagus untuk kesehatan serta memangkas kalori. Tetapi juga sangat bagus untuk merapatkan daerah kewanitaan secara alami. Jika bunda ingin mencoba maka dapat dimulai dengan rutin melakukan yoga. Lalu pilih pose yang berpusat pada daerah miss V dan sekitar otot panggul. Pose tersebut dapat memberikan kontraksi otot yang perlahan dapat memperbaiki organ reproduksi. Agar hasilnya lebih optimal maka bunda bisa melakukan yoga minimal dua kali seminggu. Tak hanya yoga, bunda bisa mencoba squats agar miss V semakin rapat.

    senam kegel

  1. Pakailah Vaginal Cones

    Untuk merapatkan daerah kewanitaan maka bunda bisa menggunakan vaginal cone. Dimana alat ini sering dipakai untuk merapatkan miss v yang longgar. Vaginal cones ini berbentuk menyerupai cones es krim dan memiliki berbagai ukuran. Pemakaian vaginal cones ini sangat mudah yaitu cukup memasukkan alat ini ke organ reproduksi. Kemudian lakukan gerakan meremas otot panggul sekitar 15 menit. Lakukan gerakan ini dua kali seminggu untuk memperoleh daerah kewanitaan yang rapat.

    [penci_related_posts dis_pview=”no” dis_pdate=”no” title=”Baca Juga” background=”” border=”” thumbright=”no” number=”9″ style=”list” align=”none” withids=”” displayby=”tag” orderby=”rand”]

  2. Memakai Ramuan Tradisional

    Cara menjaga daerah kewanitaan agar tetap rapat dapat dilakukan dengan memakai ramuan tradisional. Ramuan tersebut sangat mudah diperoleh serta tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi tubuh. Ramuan tradisional tersebut bisa bunda buat sendiri di rumah menggunakan daun sirih, kunyit, daun pandan, serai, jahe, temu giring, jati belanda, dan daun kumis kucing. Masing-masing bahan memiliki berat 10 gram. Lalu rebus semua rempah menggunakan 500 ml air sampai mendidih dan air rebusan menjadi berwarna kuning kecoklatan. Aturlah panas api sekitar 27 derajat Celcius kemudian saring air rebusan dan simpan ke dalam wadah. Pemakaian ramuan ini sangat mudah yaitu dengan menaruhnya di bawah kursi yang mempunyai lubang dan duduklah di atasnya. Pastikan organ intim terkena uap rebusan ramuan tersebut dan lakukan selama 30 menit.

    miss v daun sirih

  3. Melakukan Senam Kegel

    Untuk merapatkan daerah kewanitaan yang longgar maka bunda bisa rutin melakukan senam kegel. Dimana senam ini memang sangat efektif melatih otot vagina supaya kembali kencang terutama setelah melahirkan. Senam kegel ini bisa dilakukan dimana saja sambil bersantai. Cara melakukan senam ini cukup dengan seperti menahan buang air kecil selama 5 detik lalu selingi dengan santai sejenak. Ulangilah langkah tersebut sebanyak 5 kali untuk satu sesi.

Demikianlah penjelasan mengenai cara menjaga daerah kewanitaan agar tetap rapat yang bisa menambah wawasan para bunda. Dengan menjaga dan merawat organ kewanitaan dengan rutin maka bunda akan merasa lebih percaya diri. Selain itu rumah tangga menjadi lebih harmonis dan membuat suami lebih bahagia.